Manfaatkan Waktu Luang dengan Diskusi


CIANJUR – Sedikitnya 50 mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Suryakancana (FH Unsur) mengikuti gelaran Pelatihan Kebangsaan yang diselenggarakan Bina Insan Indonesia, di gedung Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Cianjur, Kamis (7/1) kemarin.
Pelatihan yang mengangkat tema “Pendidikan, Pelatihan Wawasan Kebangsaan” itu rupanya menuai perhatian Presiden Mahasiswa (Presma) FH Unsur, Miftah Nurrohman. Dirinya sengaja membawa sejumlah rekan sejawatnya mengikuti kegiatan tersebut untuk memanfaatkan waktu libur dengan hal-hal positif.
“Mengisi waktu luang dengan kegiatan positif jauh kebih baik ketimbang harus hura-hura. Karena itu, saya sengaja mengajak rekan-rekan mahasiswa mengikuti kegiatan ini,” ujar Miftah kepada Radar Cianjur.
Informasi yang dihimpun, selain berdiskusi para mahasiswa juga diberikan pembekalan tentang wawasan kebangsaan, terutama dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA)
Sambung Miftah, ia berharap kegiatan semacam ini dapat menjadi sebuah referensi, maupun alternatif bagi mahasiswa dan mahasiswi yang tengah dalam masa libur kuliah, salah satunya dengan menambah wawasan kebangsaan.

“Kegiatan semacam ini sangat bermanfaat bagi kami, para mahasiswa. Selain dapat memanfaatkan waktu dengan baik, pemahaman kami tentang wawasan kebangsaan dapat dijadikan salah satu alat pemersatu bangsa, sebagai kaum intelektual,” imbuh Miftah. (lan)


Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top