Radar Cianjur »
Berita Utama
»
Peringati Hardiknas, Belasan Guru ini ikut Tes Kompetensi
Peringati Hardiknas, Belasan Guru ini ikut Tes Kompetensi
Posted by Radar Cianjur on Selasa, 03 Mei 2016 |
Berita Utama
CIANJUR-Tak ingin memandang momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun ini sebagai seremoni belaka, belasan guru Bahasa Inggris yang tergabung dalam Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Kabupaten Cianjur menggelar tes kompetensi di Aula Widya Graha, SMKN 1 Cilaku, kemarin. Tes tersebut digelar guna menjawab berbagai tantangan dan pergaulan global, khususnya dalam penguasaan Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional. Pelaksanaan tes itu sendiri dilakukan secara tertulis dan menyimak.
Ketua MGMP Bahasa Inggris Kabupaten Cianjur, Marni menjelaskan, MGMP Bahasa Inggris dituntut mampu menyediakan tenaga pendidik berkualitas hingga mampu mencetak siswa-siswi yang berkualitas pula dalam penguasaan Bahasa Inggris. Tak hanya itu, momentum kali ini juga sekaligus sebagai kado MGMP Bahasa Inggris untuk Hardiknas tahun ini.
"Melalui program MGMP bahasa Inggris Kabupaten Cianjur salah satunya mengikutsertakan para guru bahasa Inggris untuk mengikuti tes kompetensi dengan menggandeng pihak ketiga, yaitu English Research Center (Pusat Penelitian Bahasa Inggris) sebagai fasilitator," imbuh Marni.
Informasi yang dihimpun, MGMP merupakan merupakan suatu wadah asosiasi berkumpulnya para guru mata pelajaran yang berada di suatu sanggar, kabupaten/kota yang berfungsi sebagai sarana untuk saling berkomunikasi, belajar dan bertukar pikiran serta pengalaman dalam rangka meningkatkan kinerja guru sebagai praktisi atau pelaku perubahan reorientasi pembelajaran di kelas. MGMP diharapkan mampu untuk terus memberikan pengetahuan inovasi terbaru dan informasi penting di dalam dunia pendidikan, khususnya pada pelajaran Bahasa Inggris.
"Perkembangan dunia pendidikan terus mengalami peningkatan yang sangat pesat. Jika guru tidak mengikuti dan melaksanakanya ia akan mengalami penurunan kualitas," sambung Marni.
Oleh karena itu, masih kata Marni, tes tersebut diharapkan semakin meningkatkan kualitas tenaga pengajar Bahasa Inggris di Cianjur. Terlebih untuk momentum Hardiknas tahun ini, MGMP Bahasa Inggris dapat berkontribusi positif dalam meningkatkan mutu guru Bahasa Inggris di Cianjur.
"Diharapkan dari kegaiatan ini mereka termotivasi untuk meningkatkan kemampuannya. Hal ini juga bisa menjadi kompetisi para guru bahasa Inggris untuk menjadi lebih baik dan meningkatkan profesionalitasnya," tutup Marni berharap.(*/lan)
Populer
-
*) Nanang Rustandi BEGITU berseliweran berbagai informasi dan berita di era Jaman Now. Semua harus disortir mana yang benar-benar infor...
-
FOTO: Nandang Kurnaedi CIANJUR – Raharja Motor yang beralamat di Jalan Raya Siliwangi, Pasir Hayam, Cianjur, menawarkan solusi jual-...
Tidak ada komentar: