Lebih Mirip Kolam Pancing


CIANJUR- Geram dengan banyaknya ruas jalan yang menghiasi Kabupaten Cianjur, warga Cianjur pun mulai meluapkan kekesalan dan kekecewaan mereka di media sosial facebook. Bukan tanpa alasan, mereka gerah dengan tindakan pemerintah yang dinilai sengaja membiarkan jalan rusak dan tak kunjung diperbaiki.

Salah satu akun facebook bernama Appe Dhopey melakukan postingan dan meluapkan kekecewaannya di facebook. Tak hanya itu, ia pun sempat mengunggah foto ruas jalan yang rusak bagai kolam pancing. "Bilih bade ngiring mancing dongkap we ka babakan karet kp tangkil kidul," tulisnya.

Kalimat yang memiliki arti 'Kalau mau ikut mancing datang ke Babakankaret Kampung Tangkil Kidul' itu langsung menjadi 'santapan' para netizen. Tak ada yang pro, semua kompak meluapkan kontra dan kritik kepada pemerintah Kabupaten Cianjur."Wah resep atu nya ...abi bade dagang ahh ..cang ci men..kua kua..mijon mijon .. Ngan aya di cianjur nyaaa ..hebaat lah .. // bari ngelel," ketik akun DeAra Dede. Memang, apabila diperhatikan, ruas jalan di Kampung Tangkil Kidul itu menyerupai kolam pancing.
 Pasalnya, air menutupi hampir seluruh badan jalan yang rusak."Kamarana atuh dinas terkait teh nya sugan sarare duit APBD padahalmah pake jang jalan puguh manfaatna," timpal akun Yandie. Dalam foto itu, nampak dua warga tengah memegang pancing sambil berjongkok. Tak jauh dari keduanya, nampak pengendara sepeda motor yang melintas dan melihat aksi kedua warga itu."Desa babakan karet teh kec. kota.asa kacida nya. sugan we kabacaeun ku dinas terkait. geus mang taun2. asa di antep pisan.!!!!!," tambah akun Electone Msh Prouction. Tak sekedar asal berbicara dan posting saja, comment dan like yang ada di status akun Appe Dhopey itu menjadi perhatian netizen. Hingga tadi malam sekitar pukul 20:00, postingan Appe Dhopey sudah mengumpulkan 48 komentar, 149 like dan tiga kali dibagikan. (yaz)





Tidak ada komentar:

Write a Comment


Top