Radar Cianjur »
Cipanas
»
Bisnis Ikan Koi Cipanas Cerah
Bisnis Ikan Koi Cipanas Cerah
Posted by Radar Cianjur on Kamis, 30 Maret 2017 |
Cipanas
CIPANAS - Pengembangan ikan koi di Sindanglaya Kecamatan Cipanas kini semakin maju. Bahkan pemasarannya sudah terkenal hingga luar negeri.
Ketua Kelompok Tani Budidaya Ikan Hias Mina Mutiara Ece Abdurahman
menjelaskan terus berupaya untuk bisa menghasilkn kualitas ikan koi dengan keinginan pasar. Pasalnya ikan koi itu tidak sembarang pasar, namun ada kriteria khusus layak jual.
"Ikan koi sendiri memiliki bentuk badan dan warna dasar masing masing jenis yang unik. Ada beberapa jenis ikan koi yang diminati pasar seperti kohaku, showa, dan ogon," ungkapnya.
Diakuinya iklim kawasan Cipanas cocok untuk tumbuh subur berbagai jenis ikan koi. Sehingga ini memang potensi yang harus dikembangkan.
"Meski minim perhatian pemerintah kami kerap mengeksplorasi sendiri. Jadi kami bisa bertahan untuk mengembangkan dan memasarkan baik lokal maupun mancanegara," tuturnya.
Menurutnya, ikan koi di Cipanas ini sudah diakui orang Jepang, dan kualitasnya no 2 di dunia. Potensi ini tentu menjadi peluang untuk dikembangkan.
"Kami optimis pengembangan ikan koi bsa berhasil karena pangsa pasar begitu besar," tukasnya. (fhn)
Populer
-
CIANJUR- Kelana Branded Cloth promo diskon harga jenis pakaian mulai dari pakaian pria dan wanita. Ini dilakukan untuk mema...
-
CIANJUR - Dewan Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Nahdlatul Ulama (Dema Stisnu) Kabupaten Cianjur untuk pertamakalinya menggelar Pe...
-
*) Nanang Rustandi BEGITU berseliweran berbagai informasi dan berita di era Jaman Now. Semua harus disortir mana yang benar-benar infor...
-
Neng Eem ingatkan masyarakat pentingnya empat pilar MPR RI CIANJUR- Anggota DPR RI, yang juga anggota MPR RI Neng Eem Marhamah Zulfa H...
-
BANGGA: Rizki Ferry (kiri) membuat sekolahnya bangga dengan berbagai prestasi yang diraihnya lewat olah vokal. CIANJUR-Bakat Ri...
-
TAMPIL: Salah satu siswa menunjukan kebolehan dalam lomba pementasan tunggal teatrikal. PEMBUKAAN Sport, Religion dan Art (Spect...
-
CIANJUR-Seiring kian menumpuknya jumlah sampah di Kabupaten Cianjur, Komite Peduli Lingkungan Hidup (KPLHI) Kabupaten Cianjur bekerjasam...
-
Anggota DPR RI dari Fraksi PKB, Neng Eem Marhamah Zulfa Hiz sosialisasikan 4 pilar kebangsaan terhadap ratusan kiai dan ustad CIANJUR -...
Tidak ada komentar: